20090602

Dari Teman, Untuk Teman, Oleh Teman

Allah Maha Pencemburu

Pernah denger or mungkin percaya dengan kalimat “Allah Maha Pencemburu”? Itu benar. I have that kind of experienced, dan pasti di antara kalian pun sebenarnya ada banyak yang ngalamin… cuman kebanyakan ga nyadar dan sulit memaknainya ^_^.

DIA gak mau ada yang melebihi DIA. DIA tidak mau kamu mencintai sesuatu or seseorang melebihi cintamu kepada DIA.
Allah mencintai kita tanpa pamrih, Tapi sangat pencemburu.
Aku pernah mencintai seseorang yang *mungkin* menurut Allah, cintaku itu melebihi cintaku kepada Allah. penciptaku, Creator skenario dan pemilik nyawaku.

Tak terkira deh gimana dulu Pikiranku, Cintaku hanya buat orang yang aku “cintai” pada saat itu, aku menganggapnya nomer satu. My one and the only, My Universe. Orang tua, lewat…Kakak, lewat…Teman,lewat,…Dan yang paling parah Allah, lewat…

Disaat-saat aku paling cinta sama dia,sedang tumbuh-tumbuhnya perasaan ini, sedang sayang-sayang beribu-ribu sayang, ALLAH mengambilnya dariku. Bukan meninggal, Tapi dijauhkan…dipisahkan, diputuskan…kita gak lagi bersama.

Masya Allah rasanya seperti lagunya “dewa yang separuh nafasku”
Rasanya jiwa ini ikut hilang. bagai punya raga tak ada jiwa. mati, Kosong.
Nangis hampir setiap malam, pagi dan siang juga deng, setiap ingat dia or yang ada kaitannya dengan dia, pasti nangis. Hujan, nangis…wah mewek banget deh…mewek ini berlangsung selama 1 bulan. Mematikan seluruh syaraf kehidupan…sampai2 dalam tidur pun bermimpi dan nangis sejadi2nya waktu bangun tidur sampai sesunguk-kan.perih bin pedih…

Mulai saat itu intropeksi diri, dimana yang salah, apa yang salah, kenapa bisa begini,…begitu semua pertanyaan di kepala macem2…mulai kembali ke Allah, awalnya menyalahkan Allah, kenapa menumbuhkan rasa cinta yang begitu dalam ke dia klo nantinya bakalan sakit seperti ini. hati seperti teriris-iris sampai2 irequest ingin punya hati yang baru. Dan juga request punya AMNESIA tentang dia.Tapi kemudian… Alhamdulillah aku mengerti…

Hebatkan skenario Allah? Aku Alhamdulillah mulai selangah demi selangkah mendekatkan diri ke Allah. (Itu tujuan Utama Allah, Supaya aku kembali kepadaNYA, Alhamdulillah kan?) yang dulu jarang ingat Allah, menomor sekiankan Allah, *sholat bolong2, ngaji klo lagi pengen aja, dll, perlahan-lahan di kembalikan kepangkuanNYA.

Yang bikin aku bangga…waktu aku baca “hanya orang-orang pilihan yang diberi petunjuk sama Allah” wuihhhh senangnya feel so special…Insya Allah Hidayah n petunjuknya tetap mengalir dan ditetapkan Iman. Amien

klo gak salah sih Al-Baqoroh: 5 “Mereka itulah yang tetap mendapat petunjuk dari tuhan mereka, dan merekalah orang-orang yang beruntung”

So sejak makin menyadari Besarnya Allah, Gak menyesali yang udah terjadi dimasa lampau. Hikmahnya mungkin aku dijauhkan dari “maksiat dari pacaran” Allah sayang dan Memelihara diriku penuh… Mungkin belum cukup ucapan syukur dan mohon ampunan tapi hingga kini aku kembali memohon dalam doaku

Bila aku diberi kesempatan untuk mencintai,
Aku meminta seseorang PilihanNYA,
Pilihan yang terbaik yang dipilihkanNYA untukku. (toh Allah Maha tau yg terbaik)
Seseorang yang Mencintaiku karenaNYA
Dan aku bisa lebih lagi MencintaiNYA karena dia (karena disatukan)
Seseorang yang baik lagi sholeh
Seseorang Imam dalam sholat-sholatku
Membimbingku dalam beribadah, meraih RidhoNya
Dan semoga kali ini Allah tak lagi Cemburu melihat kami.
Amien…Insya Allah

So, buat apa bermuram durja, bangga dengan perasaan yang ga perlu dibanggakan… berbahagialah karena kamu adalah pilihanNYA *_^.

Wake up, open your eyes, open your heart, open your mind.

Berbahagialah karena DIA sangat menyayangimu. ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar